anydaytravel

Apr 15, 2013

Cara Menghitamkan Rambut Secara Alami Dan Murah

Cara mendapatkan Rambut hitam alamiInformasiGaya Hidup Modern kali ini akan membahas soal cara menghitamkan rambut secara alami karena rambut dengan warna hitam adalah idaman kebanyakan wanita di Indonesia.


Rambut hitam adalah ciri khas penduduk Asia, termasuk Indonesia. Namun terkadang rambut orang-orang Indonesia sedikit berwarna kekuning-kuningan atau kemerah-merahan akibat teriknya matahari.

Beberapa orang, khususnya wanita banyak yang menginginkan rambut dengan warna hitam sempurna. Tak jarang mereka rela merogoh koceknya untuk membeli pewarna rambut supaya rambutnya terlihat lebih hitam.

Namun sayangnya pewarna tersebut tak jarang yang mengandung bahan kimia yang dapat merusak kesehatan rambut dan kulit kepala. Dan mereka harus mengeluarkan uang ekstra untuk melakuakn perawatan demi menjaga kesehatan rambut dan kulit kepalanya.

Mungkin hal tersebut terasa mudah bagi yang mempunyai kocek tebal. Tapi bagaimana dengan anda yang mempunyai uang pas-pasan? Tenang, berikut akan kami jelaskan bagaimana cara menghitamkan rambut secara alami yang tentu saja tak perlu mengeluarkan uang banyak.

  • Jus Wortel
Wortel memang baik untuk kesehatan mata dan bisa menjadi salah satu cara mencegah kerusakan mata terutama pada anak-anak. Tapi tahukah anda wortel jika dikonsumsi dalam bentuk jus dapat menghitamkan rambut secara alami? Ya, hal tersebut benar karena kandungan karetonid pada jus wortel sangat baik bagi kesehatan pigmen warna rambut.

  • Air Lemon
Mengoleskan air lemon ke kulit kepala dan rambut mempunyai manfaat yang baik untuk perawatan warna, terutama warna hitam pada rambut. Selain itu, air lemon juga bisa menguatkan rambut sehingga tak mudah rontok atau patah dan juga bisa menghilangkan ketombe. Waaaah… Banyak banget manfaatnya ya.

  • Minyak wijen
Minyak wijen sipercayai oleh sebagian besar orang dan para ahli kesehatan dapat menghitamkan dan memperkuat rambut.

  • Pelindung Kepala
Untuk hal ini mungkin kaum muslim yang sedikit diuntungkan karena mereka diwajibkan memakai jilbab. Jilbab juga bisa dikatagorikan sebagai pelindung kepala dari sinar matahari sehingga rambut hitam anda tidak berubah menjadi kekuning-kuningan atau kemerah-merahan. Untuk para wanita yang bukan beragama Islam mungkin kalian bisa memakai topi atau payung sebagai pelindung kepala.

Yah begitu lah beberapa cara menghitamkan rambut secara alami. Dan untuk anda yang sudah mempunyai rambut hitam alami, beberapa cara diatas bisa juga dilakukan sebagai perawatan rambut cantik anda.

Baca Juga:

Previous Next Home
Comments
0 Comments